Friday, January 24, 2014

Kebaya

Kebaya is Indonesian woman national dress. I like to draw girl with kebaya. It is so elegant..



Suatu kali seorang guru saya bilang, "kamu tahu kekuatan gambar kamu?"  saya bilang saya tidak tahu jawab saya. Lalu dia bilang "Di detailnya". Waktu kecil saya memang senang membuat gambar wanita berkebaya karena saya bisa menggambar detail renda, motif pada pakaiannya. Gambar sulur dan pola rumit menjadi favorit saya. 
Salah satu gambar favorit saya, sekarang tergantung di ruang keluarga seorang bibi
Entah mengapa, dahulu saya tahan berlama-lama tiduran sambil menggambar sedikit demi sedikit pola-pola detail ini. Bahkan pernah (sekitar tahun 2004) saya berencana mempersiapkan sebuah buku kumpulan gambar-gambar wanita berkebaya yang detail ini. Digambar hanya dengan pensil dan dibingkai dengan karton hitam, saya masih ingat detail rencana buku itu. Namun sayangnya 2004 Tsunami datang, gambar-gambari ini tidak terselamatkan dan jadilah mereka bubur kertas. 

Well mungkin sebab itulah sekarang saya selalu mendokumentasikan langsung setiap pekerjaan saya. Paling tidak saya masih punya rekaman gambarnya.

Anehnya beberapa waktu setelah itu saya menjadi tidak begitu tertarik lagi dengan detail, walau tetap menggambar wanita berkebaya. Saya sudah tidak sabar mengerjakan hal-hal detail seiring dengan bertambahnya umur. Fenomena ini baru saya sadari sejak beberapa tahun terakhir. Mungkin saya harus mencoba meggambar detil lagi karena menurut guru saya dahulu di sanalah kekuatan gambar saya.

Btw, ini adalah buku kumpulan gambar wanita berkebaya saya. Mereka cantik baik dengan atau pun tanpa detail dipakaian mereka. Senyuman mereka juga manis dan tulus yang mudah-mudahan menjadi representasi dari senyum Indonesia...

















Sepupu saya zana membaca buku ini
Buku The Stories of Kebaya dan Zana
Sebagai penutup gambar kebaya favorit saya


No comments:

Post a Comment